Viral Pencurian Ritel Modern di Manado Pelaku Ditangkap Tim Gabungan

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado â€" Viral aksi pencurian, di toko ritel modern di jalan Santo Yosep nomor 41 Kelurahan Sario Kecamatan Malalayang, Kota Manado Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Aksi itu terjadi pada hari Kamis (28/10/2021), sekitar pukul 12.30 wita lalu viral di media sosial.

“Pancuri… pancuri… pancuri. Pancuri… pancuri. Pancuri, pancuri coklat. Pancuri coklat,” demikian ucapan seorang pria dalam video berdurasi 12 detik yang viral.

Laki-laki yang berteriak dan merekam ini adalah satu di antara dua orang karyawan toko ritel modern.

Ia mengejar mobil yang dinaiki pelaku pencurian.

Dalam video itu, terlihat ada seorang karyawan toko ritel modern memakai seragam warna biru, bis merah dan kuning mengejar mobil Daihatsu Sigra warna biru dengan nomor polisi (nopol) DB 1426 CF.

Setelah sempat viral, pelaku dan sejumlah saksi akhirnya terlacak adalah warga Kota Bitung Provinsi Sulut.

Laki-laki usia 17 tahun warga Kecamatan Maesa Kota Bitung, diduga sebagai pelaku utama peristiwa pencurian coklat dan pakaian dalam laki-laki.

Sehari pasca viral, Jumat (29/10/2021) tim Tarsius Presisi Polres Bitung bersama tim Resmon Polresta Manado mengantongi keberadaan pelaku dan para saksi di Kota Bitung.

“Setelah dilakukan penyelidikan berdasarkan bukti nomor polisi (nopol) kendaraan yang dinaiki pelaku, tim langsung mengantongi identitas dari pelaku yang ternyata mobil tersebut hanya disewa di salah satu rental Mobil di Kota Bitung."

0 Response to "Viral Pencurian Ritel Modern di Manado Pelaku Ditangkap Tim Gabungan"

Post a Comment