Hitung-hitungan Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Asia U-23 Jelang Leg Kedua Kontra Australia
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut hitung-hitungan peluang Timnas U-23 agar lolos ke Piala Asia U-23 Juni 2022 mendatang.
Usai hasil kekalahan yang diderita Indonesia dari Australia pada leg pertama dengan skor 3-2, tugas berat tentunya menanti pasukan Shin Tae yong di leg kedua di Stadion yang sama pada Jumat 29 Oktober mendatang.
Kekalahan di leg pertama di mana Indonesia berstatus tuan rumah tentunya akan menyulitkan posisi Indonesia.
Namun peluang untuk lolos tetap terbuka lebar.
⢠Hasil Akhir Timnas U-23 vs Australia U-23, Gol Witan Sulaeman dan Taufik Hidayat Tak Cukup
Dengan kekalahan agregate sementara 3-2 untuk Australia, Indonesia membutuhkan kemenangan selisih 2 gol untuk membalikan keunggulan agregat atas Australia.
Indonesia bisa lolos apabila pada leg kedua nanti menang 2-0, 3-1, atau 4-2.
Sementara bagi Australia tentunya hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke Piala Asia U-23.
Seperti diketahui Timnas U-23 Indonesia menelan kekalahan 2-3 dari Australia U-23 pada laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Republican Center Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Selasa 26 Oktober 2021.
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, menyebut bahwa Asnawi Mangkualam dkk terlihat sudah takut terlebih dahulu sebelum pertandingan melawan Australia U-23.
Bisa dilihat memang dari segi postur badan para pemain Australia U-23 lebih unggul dari timnas U-23 Indonesia.
0 Response to "Hitung-hitungan Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Asia U-23 Jelang Leg Kedua Kontra Australia"
Post a Comment