Kondisi Terbaru Tukul Arwana Pasca Operasi Pendarahan Otak Begini Penjelasan Tim Dokter

TRIBUNBATAM.id - Kondisi terbaru Tukul Arwana diungkap tim Dokter dari rumah sakit Pusat Otak Nasional.
Melalui dokter Sardiana Salim, tim dokter mengungkapkan kondisi Tukul Arwana sudah mulai stabil.
Tekanan darah komedian Tukul Arwana yang semula tinggi kini mulai terkontrol.
"Jadi Kondisi bapak Tukul sudah sadar baik, sudah bisa menerima instruksi."
"Cuma memang karena fase-fase akut, saya jelaskan kembali jadi fasenya masih akut, jadi kondisi kurang diminimalkan."
"Tapi pasiennya bisa dipanggil, bisa mengerti intruksi. Jadi bisa dikatakan secara alat dia sadar baik, "kata Sardiana Salim.
Sebelumnya, Tukul Arwana harus menjalani perawatan intensif di Instalasi Gawat Darurat.
Menurut Sardiana Salim, Tukul Arwana saat diterima di rumah sakit dalam kondisi hipertensi tinggi.
Saat itu, tekanan darah Tukul Arwana mencapai sekitar 200.
Kondisi itu membuat Tukul menderita sakit yang tak tertahankan di bagian kepala.
Baca juga: Maria Vania Ungkap Permintaan Tukul sebelum Jatuh Sakit, Duga Sebagai Gejala: Syok Banget Sih
Baca juga: 5 Cara Mencegah Pendarahan Otak yang Menyerang Tukul Arwana
Baca juga: Kondisi Terbaru Tukul Arwana, Tim Dokter Akhirnya Jelaskan Penyakit Sebenarnya Tukul Arwana
0 Response to "Kondisi Terbaru Tukul Arwana Pasca Operasi Pendarahan Otak Begini Penjelasan Tim Dokter"
Post a Comment