Catatan Sejarah Filipina Bermuda dan Qatar di Olimpiade Tokyo 2020

VIVA â€"  Olimpiade Tokyo 2020 baru saja berakhir. Closing ceremony dihelat secara meriah di Olympic Stadium, Tokyo, Minggu 8 Agustus 2021.

Sejumlah cerita hadir di Olimpiade kali ini. Termasuk sejarah yang diciptakan tiga negara, yakni Filipina, Bermuda dan Qatar.

Dilansir berbagai sumber, Olimpiade Tokyo menjadi catatan bersejarah untuk ketiga negara tersebut. Untuk kali pertama, kontingen mereka meraup medali emas.

Emas untuk Filipina lahir dari cabang angkat besi. Hidilyn Diaz merebut emas di nomor 55 kg putri.

Sedangkan Bermuda meraih emas dari cabang triathlon. Raihan tersebut dicatat oleh atlet putri Flora Duffy. Satu emas Bermuda ini tergolong fenomenal karena mereka hanya mengirimkan dua atlet ke Tokyo.

0 Response to "Catatan Sejarah Filipina Bermuda dan Qatar di Olimpiade Tokyo 2020"

Post a Comment